10 Makanan Khas Jawa Barat yang Terkenal Enak

Indonesia adalah negara multi-kultural sehingga memiliki beragam kebudayaan yang menarik. Salah satu kebanggaan dari Indonesia adalah makanan khas. Setiap daerah di Indonesia memiliki makanan khas sendiri yang bercita rasa unik karena bumbunya pun beragam.

Berikut ini informasi mengenai 15 makanan khas Jawa Barat yang populer dan terkenal memiliki rasa yang enak:

Comro

Makanan Khas Jawa BaratGambar : Instagram @jajanditasikyuk

Comro adalah singkatan dari oncom di jero. Dengan isian tumisan oncom yang gurih dan pedas, dijamin kamu tidak akan cukup memakannya hanya satu butir saja. Makanan khas berbentuk bulat ini dibalur dengan parutan singkong sehingga setelah digoreng menghasilkan tekstur renyah di luar namun lembut di dalam. Saat ke Jawa Barat, kamu bisa dengan mudah menikmati comro asli sunda di lapak gorengan.

Karedok

Karedok adalah makanan khas Jawa Barat yang mirip dengan gado-gado atau pecel. Secara sekilas, kamu pasti sulit membedakan karedok dan gado-gado. Sebenarnya perbedaan mendasar antara keduanya hanyalah pada sayurannya. Sayuran karedok tidak direbus layu seperti gado-gado karena menggunakan sayuran mentah segar. Saat ke Jawa Barat, kamu pasti akan banyak menemui penjual karedok dengan cita rasa khas asin, gurih, dan manis.

Serabi

Makanan legendaris ini masih eksis hingga kini. Bahkan, banyak resto dan cafe yang menjadikan serabi sebagai menu andalan. Makanan khas asal Bandung ini sangat cantik dengan tampilan berpori. Serabi terbuat dari tepung beras dan santan yang dimasak menggunakan tungku tradisional dari tanah liat. Rasa serabi yang original kini sudah berkembang dengan berbagai topping mengikuti selera generasi muda. Kalau kamu, suka serabi bertopping apa nih?

Peuyeum

Apakah kamu mengetahui perbedaan tape dan peuyeum? Meski sekilas terlihat sama, tentu kedua makanan khas ini berbeda. Peuyeum adalah makanan khas Jawa Barat yang terbuat dari rebusan singkong yang difermentasi menggunakan ragi. Namun tidak seperti tape, tekstur dari peuyeum tidak begitu lembut dan lebih tahan lama. Jika ke Jawa Barat, kamu akan melihat banyaknya peuyeum yang digantung dengan rasa manis yang mendominasi.

Dodol Garut

Rasanya belum lengkap kalau ke Jawa Barat belum mencicipi makanan khas ini. Dodol garut memiliki tekstur lembut kenyal dan legit. Rasa manis dari dodol garut tidak membuat bosan dan cocok dijadikan sebagai teman jamuan atau cemilan santai. Pada setiap sentra oleh-oleh makanan khas Jawa Barat, dodol garut tidak pernah menghilang kehadirannya. Saat ini bahkan dodol garut memiliki banyak variasi rasa lho!

Sate Maranggi

Suka makan daging? Kalau begitu kamu harus mencoba sate maranggi. Makanan khas Jawa Barat khususnya Purwakarta ini banyak dijual dengan pilihan daging kambing dan daging sapi. Keduanya sama-sama lezat karena penyajiannya pun kaya bumbu. Kamu akan merasakan perpaduan rasa yang khas dengan bumbu sambal tomat, nasi timbel, dan sambal oncom yang menemani daging sate setelah dibakar. Dijamin deh rasanya tidak akan mengecewakan.

Dorokdok

Selain Dodol Garut, makanan khas Garut yang populer dan dicari oleh banyak orang adalah dorokdok. Makanan ini memiliki persamaan dengan kerupuk jangek yang ada di Sumatera Barat. Dorokdok sendiri diolah dari bahan utama kulit sapi atau kulit kerbau dengan proses yang lama sehingga menghasilkan makanan khas yang gurih dan renyah ini. Kamu bisa dengan mudah menemukan dorokdok di sentra oleh-oleh Garut.

Nasi Jamblang

Makanan khas Cirebon ini ternyata diambil dari nama desa, yaitu Desa Jamblang di Cirebon. Uniknya, nasi jamblang disajikan dengan bungkusan daun jati dengan tujuan untuk membuat tekstur nasi tidak mudah basi. Nasi jamblang adalah makanan yang konon menjadi penyelamat para pekerja paksa saat masa penjajahan. Oleh sebab itu daun jati masih menjadi ciri khas dari nasi jamblang itu sendiri.

Jalakotek

Jalakotek bisa dengan mudah kamu temukan di penjual kue tradisional, tukang gorengan, hingga pusat jajanan di Jawa Barat. Makanan yang satu ini sangat merakyat karena enak dan murah. Meskipun bentuknya agak sedikit mirip dengan pastel, namun jalakotek berisi tahu yang sangat nikmat bukan sayuran. Oleh sebab itu, makanan khas Jawa Barat ini tidak akan kamu temukan di daerah lain dengan rasa yang sama.

Sega Lengko

Sega lengko juga disebut dengan nasi lengko. Makanan khas ini sangat populer di daerah pantai utara dan sekitarnya. Sajian sega lengko cukup sederhana dengan nasi putih yang diberi lauk pauk berupa tempe dan tahu goreng, mentimun potong, taoge rebus, dan juga irisan kol. Biasanya bumbu dari sega lengko adalah kecap dan bumbu kacang. Perpaduan manis, asin, dan gurih dari sega lengko sangat diminati oleh masyarakat sekitar dan wisatawan.

Tahu Sumedang

Nah, kalau makanan yang satu ini tentu sudah sangat populer seantero Indonesia. Harganya yang murah dan rasanya yang nikmat tidak akan bisa ditolak oleh siapa saja. Selain enak sebagai camilan, tahu sumedang juga bisa dijadikan lauk. Makanan khas Kabupaten Sumedang, Jawa Barat ini berbentuk kotak dengan kulit luar yang renyah tanpa isi alias kopong di dalamnya. Rasanya yang khas tentu menjadikan tahu sumedang primadona.

Ubi Cilembu

Tanah Jawa Barat yang subur menjadikan ubi jalar sebagai salah satu makanan khasnya. Ubi cilembu biasanya dijajakan dengan isian madu sehingga sangat nikmat. Meskipun tanpa madu, ubi cilembu juga sudah bercita rasa sangat manis lho. Tak heran jika daerah di luar Jawa menjajakan ubi cilembu cukup mahal karena dikirim langsung dari Jawa Barat agar cita rasanya tetap sama.

Kupat Tahu

Kupat tahu paling populer di Jawa Barat berasal dari Tasikmalaya. Makanan khas ini juga memiliki persamaan dengan kupat tahu lainnya di daerah lain. Namun, karena cita rasa di setiap daerah berbeda tentu kupat tahu khas Jawa Barat memiliki rasa khas-nya sendiri. Bahan utama makanan ini adalah tahu goreng, tempe, dan taoge atau sayuran lain yang telah direbus lalu disiram kuah kacang.

Galendo

Galendo merupakan makanan khas dari Ciamis, Jawa Barat. Bahan utama dari galendo adalah ampas kelapa. Tak heran karena pada masa dahulu Ciamis populer sebagai daerah penghasil kelapa terbesar dan memiliki banyak pabrik minyak kelapa. Oleh sebab itu ampasnya dimanfaatkan sebagai camilan. Saat ini galendo memiliki banyak varian dan dijajakan di toko oleh-oleh khas Jawa Barat lho!

Manisan Pala

Kalau berkunjung ke Jawa Barat dan membutuhkan oleh-oleh makanan khas dengan bentuk unik, maka pilihlah manisan pala. Dengan melihatnya saja kamu pasti tertarik dengan bentuknya yang cantik seperti bunga merekah. Rasanya yang unik menjadi incaran para wisatawan untuk oleh-oleh ke kampung halaman selepas liburan dari Jawa Barat.

Nah, itulah 15 makanan khas Jawa Barat andalan dan tidak boleh dilewatkan. Beberapa diantaranya mungkin telah kamu coba, namun tentu saja makanan khas asli dari daerahnya sendiri akan berbeda. Kamu suka makanan khas Jawa Barat yang manis atau asin nih?